Bacalah.... Tulislah...

Jumat, 20 Februari 2009

Posted by subiajakokrepot... in | 2/20/2009 10:44:00 PM 1 comment
Pagi cemerlang dengan rekah bibir mentari yang begitu indahnya. Tanpa sempat ku ucap selamat pagi pada mentari, ia menyapa ku lebih dulu. Keheningan sesaat untuk ucap syukur padaNya ku resapi dalam dalam hatiku. Hari ini tepat delapan hari setelah hari ultahku ke twenty one. Yah, begitulah salam yang disampaikan oleh beberapa orang yang terang-terangan mengatakan sayang pada ku.
Hari ini selembut cahaya mentari menyinari bumi. Hati ku riang gembira dengan kehadiran Most Wanted di area salah satu sudut kegiatan ku hari-hari ini. Namun, di keindahan yang menyinari hati ku hari ini ada ganjalan yang berada di pojok ruang hari ku ini.
*-*
Bergetar rasanya melihat sepeda motor Yamaha MIO parkir di hadapan ku. Dengan plat nomor daerah jawa timur-an, rasanya aku menjadi ingat seseorang yang pernah mampir dan tinggal di ruang hati seorang pemuda pemuja cinta.
(Ha... ha... ha... )
Agak lucu memang, tapi itu masa pendewasaan kok. Itu masa-masa ada getar di hati saat aku masih berseragam abu-abu. Begitu asyiknya merasakan getar di hati walau ada rasa sakitnya. (Ha... ha... ha... Salah sendiri juga, kenapa juga mau menikmati rasa-rasa itu kalau sudah tahu bahwa suatu saat akan merasakan sakit.) Kata kakakku, itu adalah masa pendewasaan diri. Dengan merasakan sakit, beban, dan lainnya, hati kita akan terbiasa. Namun, alangkah baiknya kalau sakit itu ada dan happy ending-nya juga ada.
Ya, kembali ke Yamaha Mio yang sedang parkir di hadapku di hari Senin ini. Yah, aku merasakan getar saat-saat masih berseragam abu-abu. Seseorang yang ku ingat, ku rindu, ku apa lagi ya.... hm... yang jelas yang ada hanya dia dan my first. Namun, itu hanya getar yang ku rasa saat seorang gadis dengan tampilan modis bertutup slayer lewat di hadapanku. Setelah ia lewat getar itu semakin bergetar. Tatkala ia kembali dengan seseorang yang mengikuti di belakangnya, hati ku semakin mengalami earthquake. Begitu hebatnya sampai seluruh darah di dalam pembuluh darahku mengalami tsunami.
Aaa....
I Miss you siZta.............................................!!!!!!!!!!!

THE END 13:58

1 komentar:

DyEnDha OdoNk mengatakan...

aduhhhh... senengnya bisa mengingat ingat masa SMA . wah andai saja waktu itu gk bjalan begitu aja . maka aku akan ikut senang. . . . . =D
aduuh, terharu ma cerita ini, sampe meneteskan ribuan molekul air mata, yang tak sopan begitu saja mengalir deras di pipi ku... cerita indah iia...
menusukan ujung mata pisau itu di hatiku... menusuk pelan pelan bahkan sangat pelan, tapi begitu dalam....

mogha bahagia iiia yeLL..... ^-^

Search

Bookmark Us

Delicious Digg Facebook Favorites More Stumbleupon Twitter